Pelaksanaan Hukuman Cambuk Di Penghujung 2021

ms-bireuen.go.id | Jum’at 31 Desember 2021 Pelaksanaan Hukum Cambuk (Uqubat Cambuk) di laksanakan di lingkungan Masjid Agung Kabupaten Bireuen. Acara tersebut dihadiri oleh Ketua dan Hakim Mahkamah Syar’iyah Bireuen. Hakim dari Mahkamah Syar’iyah Bireuen menjadi saksi pada saat prosesi hukum cambuk di lakukan. Pelaksanaan hukuman cambuk terhadap 3 terdakwa telah berkekuatan hukum tetap (BHT) yang dikeluarkan oleh Mahkamah Syar’iyah Bireuen karena telah terbukti melanggar pasal 18 dan 20 Qanun Aceh Tahun 2014.

Para terdakwa dijatuhi hukuman cambuk yaitu :

  1. Berinisial B melakukan tindak pelanggaran pada pasal 20 Qanun Aceh Tahun 2014 dengan sengaja menyediakan fasilitas jarimah maisir. Menjatuhkan hukuman terhadap Terdakwa oleh karena itu dengan uqubat cambuk dimuka umum  sebanyak 40 (empat puluh) kali dengan barang bukti berupa uang sebesar Rp. 1.400.000,- dirampas untuk disetorkan ke Baitul Mal. 1 (satu) unit Hp beserta SIM Card dirampas untuk dimusnahkan
  2. Berinisial N melakukan tindak pelanggaran pada pasal 20 Qanun Aceh Tahun 2014 dengan sengaja menyediakan fasilitas jarimah maisir. Menjatuhkan hukuman terhadap Terdakwa oleh karena itu dengan uqubat cambuk dimuka umum  sebanyak 40 (empat puluh) kali dengan barang bukti berupa 1 (satu) unit Hp beserta SIM Card dirampas untuk dimusnahkan
  3. Berinisial MI melakukan tindak pelanggaran pada pasal 18Qanun Aceh Tahun 2014 terbukti secara sah dan meyakinkan bersalah melakukan tindak pidana (jarimah maisir). Menjatuhkan hukuman terhadap Terdakwa oberupa uqubat cambuk di depan umum sebanyak 12 (dua belas) kali cambuk dengan barang bukti berupa 1 (satu) unit Hp beserta SIM Card,4 (empat) lembar kertas yang bertuliskan nomor rekap judi togel, 1 (satu) lembar sobekan kertas bon yang berisi nomor togel dirampas untuk dimusnahkan

Acara berlangsung tanpa adanya kendala, semoga acara ini dapat menjadi pembelajaran dan memberikan efek jera terhadap terdakwa ataupun yang ingin melakukan pelanggaran terhadap Qanun Aceh.

Check Also

Mahkamah Syar’iyah Bireuen Lantik Empat Hakim Baru, Perkuat Kinerja Peradilan Agama

ms-bireuen.go.id | Mahkamah Syar’iyah Bireuen Kelas IB sukses melaksanakan pelantikan dan pengambilan sumpah jabatan empat …

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *